HEADLINE

Sampah di Jalur Sumberjaya-Kebuntebu Disoal

Kebuntebu, WL - 04 Juli 2011

Warga Pekon Tribudisukur Kecamatan Kebuntebu Kabupaten Lampung Barat (Lambar), mengeluhkan lokasi pembuangan sampah warga pada jalur Sumberjaya-Kebuntebu. Hal tersebut dijelaskan Haryadi warga setempat kepada Warta Lambar, Senin (4/7).  Menurutnya tempat pembuangan sampah yang sembarangan cukup meresahkan warga sekitar. Pasalnya sampah-sampah kerap menimbulkan bau menyengat.
Ditambahkannya, sampah-sampah itu berasal dari pasar Sumberjaya dan Pasar Kebuntebu.

Masih kata Haryadi, sampah yang telah menggunung tersebut selain menimbulkan bau busuk, sering kali menutupi badan jalan sehingga menyulitkan pengguna jalan yang melintas.

Haryadi berharap dinas terkait segera membangun tempat pembuangan sampah (TPS) yang resmi. “Supaya masyarakat tidak lagi membuang sampah sembarangan,” jelasnya.

Senada dkatakan Peratin Sudarman, menurutnya jangan sampai warga resah hanya karena bau busuk yang ditimbulkan sampah “Ini harus dicegah,”pungkasnya. (san)

Tidak ada komentar