Puskesmas Lemong Jadualkan Gelar PIN
Lemong, WL - Puskesmas Kecamatan Lemong Kabupaten Lampung Barat (Lambar) menjadualkan menggelar Pekan Imunisasi Nasional (PIN), Selasa (18/10), menindak lanjuti sosialisasi campak dan polio yang telah dilangsungkan beberapa waktu lalu. Salah satu petugas Sahpirawan, mengatakan kepada Warta Lambar, Sabtu (15/10).
Menurutnya, jadual PIN di 13 pekon di kecamatan itu sebagai bentuk menindak lanjuti sosialisasi yang lebih dulu dilangsungkan yaitu sosialisasi campak dan polio. “Hari selasa nanti kita akan gelar PIN diseluruh pekon di Kecamatan Lemong,” ungkap Sahpirawan.
Masih kata dia, kegiatan tersebut bertujuan agar anak-anak balita di kecamatan itu mendapatkan kesehatan yang cukup baik dan terhindar dari segala jenis penyakit yang umumnya pada bayi. “Semoga dengan kita menggelar PIN anak-anak di sini menjadi sehat dan tumbuh sebagai generasi penerus bangsa yang baik,” lanjutnya.
Terpisah salah seorang warga di kecamatan itu, Ratna, menjelaskan banyak para ibu yang berterimakasih dengan rencana pihak puskesmas, mengingat dengan adanya kegiatan itu para ibu dapat merawat buah hatinya dengan baik,” pungkas Ratna. (nov)
Senin, 17 Oktober 2011
*)
Menurutnya, jadual PIN di 13 pekon di kecamatan itu sebagai bentuk menindak lanjuti sosialisasi yang lebih dulu dilangsungkan yaitu sosialisasi campak dan polio. “Hari selasa nanti kita akan gelar PIN diseluruh pekon di Kecamatan Lemong,” ungkap Sahpirawan.
Masih kata dia, kegiatan tersebut bertujuan agar anak-anak balita di kecamatan itu mendapatkan kesehatan yang cukup baik dan terhindar dari segala jenis penyakit yang umumnya pada bayi. “Semoga dengan kita menggelar PIN anak-anak di sini menjadi sehat dan tumbuh sebagai generasi penerus bangsa yang baik,” lanjutnya.
Terpisah salah seorang warga di kecamatan itu, Ratna, menjelaskan banyak para ibu yang berterimakasih dengan rencana pihak puskesmas, mengingat dengan adanya kegiatan itu para ibu dapat merawat buah hatinya dengan baik,” pungkas Ratna. (nov)
Senin, 17 Oktober 2011
*)
Tidak ada komentar