HEADLINE

Pelatihan Tenaga Kerja Lampung Barat

Dinas  Tenaga Kerja Kabupaten Lampung Barat (Lambar) mengadakan  pelatihan bagi para pencari kerja di 4 kecamatan yakni Kecamatan Way tenong, Belalau , Suoh, Kebuntebu, yang di adakan di BLK Sekuting Terpadu. Dalam  Pembukaannya Bupati Lampung Barat Drs. Mukhlis Basri diwakili oleh Staf Ahli Drs.Wasisno Sembiring. mengatakan agar para mencari kerja dapat memanfaatkan kesempatan pelatihan ini dengan sebaik-baikya agar mendapatkan Ilmu yang bermanfaat dan dapat menciptakan Peluang Usaha sendiri.Pelatihan ini mendatangkan Instruktur dari BLK Way Abung Kotabumi  sebanyak 2 orang yakni  M.Taqwim  dan Abdul Majid, dalam pelatihan ini diikuti sebanyak 20 orang peserta.

Salah satu upaya untuk meningkatkan kemampuan para pencari kerja adalah melalui pemberian pendidikan dan pelatihan ketrampilan sebagai bekal peserta pelatihan dalam menapaki hidupnya dengan potensi dan kompetensi yang makin meningkat pada ketrampilan yang ditekuninya.  Oleh karena itu maksud dan tujuan pendidikan dan pelatihan ketrampilan bagi para pencari kerja ini antara lain : meningkatkan ketrampilan bagi pencari kerja, menambah angkatan kerja yang memiliki ketrampilan, dan memudahkan bagi pencari kerja dalam memasuki lapangan kerja baru.

Oleh karena itu peningkatan keterampilan bagi pencari kerja ini memiliki arti yang sangat penting bagi peningkatan kualitas sumber daya manusia yang maju, mandiri, profesional dan kompetitif terhadap perkembangan zaman.

Meningkatnya angka pengangguran yang disebabkan oleh semakin tingginya tingkat kelulusan di semua lini pendidikan, baik tingkat menengah atas hingga perguruan tinggi adalah sebuah tantangan dan pekerjaan rumah bagi Pemerintah Kabupaten Lampung Barat pada khususnya dan pemeirntah Indonesia pada umumnya.

Sementara disatu sisi, meningkatkan angka kelulusan dari semua lini pendidikan tersebut adalah prestasi pemerintah dibidang pendidikan.  Karena dengan demikian semakin tinggi prestasi anak –anak kita yang mengenyam pendidikan.  Akan tetapi pada sisi lain merupakan masalah tersendiri, terbatasnya lapangan pekerjaan, minimnya ketrampilan para pencari kerja adalah dua dari masalah bidang ketenaga kerjaan yang harus dicarikan solusinya.

Salah satu upaya  untuk mengatasai problematika sebagaimana disebutkan di atas adalah dengan memberikan pembekalan kepada para pencari kerja sehingga mereka lebih siap bersaing di pasar kerja.  Pembekalan tersebut adalah berupa Pelatihan ketrampilan otomotif yang akan dilaksanakan dari 3 Juni 2013 sampai dengan tanggal 02 Juli 2013.

Besar harapan pemerintah Kabupaten Lampung Barat agar kegiatan pelatihan ini berjalan sesuai dengan yang diharapkan.  Oleh karena itu diminta kepada seluruh peserta agar dapat mengikuti acara ini dengan sebaik baiknya. “ Galilah ilmu dari para instruktur seluas-luasnya agar bias mendapatkan bekal untuk selanjutnya bisa mendapatkan bekal untuk selanjutnya bias lebih siap bersaing di pasar kerja”. (irw)

Tidak ada komentar